Namun tahukah anda ternyata menurut ilmuwan masih ada hiu yang lebih besar dan ganas melebihi Hiu Putih yang dinamakan Megalodon yang ukurannya hampir 3 kali lebih panjang dan 20 kali lebih berat daripada Hiu Putih Besar.
Dengan ukuran yang sangat besar dipastikan Megalodon makan dalam jumlah yang banyak. Diperkirakan Megalodon dewasa makan lebih dari satu ton makanan perhari dengan memangsa mamalia laut seperti ikan paus, singa laut, dan lainnya karena ditemukan banyak fosil ikan paus dengan adanya gigitan besar yang dibuat oleh gigi Megalodon bahkan di samping bangkai ikan yang telah dikunyah pernah ditemukan gigi Megalodon.
Banyak sekali para kolektor barang antik yang memburu fosil gigi Megalodon sebagai koleksi barang antik mereka. Fosil gigi Megalodon yang pernah ditemukan bahkan bisa dijual dengan harga yang fantastis terutama gigi berukuran 7 inci yang bisa dijual dengan harga 50.000 USD atau jika dikonversikan ke rupiah sekitar 700 juta karena sangat langka sedangkan untuk gigi yang berukuran lebih kecil dan yang rusak memiliki harga yang lebih murah.
Megalodon diyakini berada di puncak rantai makanan karena ukurannya yang besar dan memiliki gigitan yang kuat dari hewan apapun. Kekuatan gigitan Megalodon diukur dengan menggunakan simulasi komputer dengan hasil 24.000 sampai 40.000 pound dengan 6 sampai 10 kali lebih kuat dari gigitan hiu putih dan buaya.
Menurut para ilmuwan penyebab punahnya Hiu Megalodon adalah karena perubahan iklim laut yang sangat ekstrim dimana suhu laut menjadi sangat dingin dan permukaan air laut turun yang menyebabkan banyak mamalia laut besar yang mati mengakibatkan Megalodon kekurangan sumber makanan. Banyak dari beberapa orang yang mengaku pernah melihat ikan raksasa yang diduga merupakan Hiu Megalodon namun banyak juga yang menentang pernyataan ini karena jika Hiu Megalodon masih hidup maka makhluk hidup di laut seperti hiu lainnya dan paus sudah pasti terancam punah karena dimakan oleh Hiu Megalodon.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.